Cinta dan Keyakinan
Cinta itu indah saat mempersatukan perbedaan, mulai dari sifat, pemikiran, suku, kebudayaan, ras, negara, tapi gak dengan agama. Ini masalah prinsip, keyakinan dan pilihan sih sebenarnya. Negara pun membebaskan warga negaranya untuk beribadah sesuai agama dan kepercayaannya masing-masing kan? Semua orang berhak memilih agama yang ingin dianut, tapi harus konsisten dengan pilihan itu. Cinta beda agama itu awalnya indah , dimana dua orang menyebut Tuhan dengan sebutan yang berbeda, menyembah Tuhan dengan cara yang berbeda, saling menghargai dan mendukung saat beribadah, bahkan gak jarang saling mengantar ke tempat ibadah masing-masing. Semua dilakukan atas nama Cinta. Cinta kepada manusia yang mengalahkan cinta kepada Tuhan. Saat perjalanan hubungan mulai menginjak tahunan, hubungan itu bukan lagi milik dua orang. Dimana sebelah pihak butuh Imam untuk sholat sedangkan sebelah pihak lain butuh pendamping gereja. Dimana orang tua sebelah pihak mengajak untuk yasinan dan berlebaran di ru